Satu Pasien Positif Covid-19 di Kota Palu, Sulawesi Tengah

oleh -
oleh
Istimewa

Palu, PosRakyat.com – Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 merilis data bahwa satu kasus di Sulawesi Tengah terkonfirmasi positif Covid-19.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Palu dr. H. Husaema menyebut, pasien yang positif corona itu adalah pasien 01 yang kini diisolasi di RSU Undata Palu. Pasien beralamat di Jalan Maleo Palu itu awalnya masih PDP Covid-19.

“Namun belakangan setelah hasil laboratoriumnya tiba, pasien 01 itu dinyatakan terkonfirmasi corona,” ungkap Husaema dikutip dari Kabarselebes, Kamis, 26 Maret 2020, sore.

Sementara, total jumlah orang PDP mencapai 18 orang, dengan rincian di Kota Palu yakni 9 orang (2 negatif dan 1 positif ), Kabupaten Sigi 2 orang, Tojo Unauna 2 orang (1 negatif), Tolitoli 1 orang (1 negatif), Banggai 1 orang dan Morowali Utara 3 orang.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 13 orang sedang menunggu proses uji laboratorium (Lab) untuk dapat menetukan positif atau negatif virus Corona.

Sementara sebanyak 41 Orang Dalam Pemantauan (ODP) COVID-19, sampai saat ini masih dalam pemantauan oleh petugas Kesehatan di rumah masing-masing.