Sekdaprov Apresiasi HAUL Alhabib Abubakar, Ribuan Jamaah Padati Acara

oleh -
oleh
Pimpinan Majelis Ittihadul Ummat Muhammad, Habib Umar Assegaf (kanan) dan Sekdaprov Sulteng, Mohammad Hidayat Lamakarate (kiri) di acara HAUL dan Dzikir Akbar, Minggu (13/10/2019). [Foto: Ist]

Parmout, Posrakyat.com – Sekertaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Sulawesi Tengah, Mohammad Hidayat Lamakarate menghadiri acara peringatan Hari Ulang Tahun (HAUL) ke- 13 Habib Abubakar Bin Abdullah Bin Syech Abubakar Bin Salim yang dirangkai dengan Dzikir Akbar di Sekretariat Majelis Ittihadul Ummat Muhammad SAW Desa Donggulu, Kecamatan Kasimbar, Kabupaten Parigi Moutong, Minggu (13/10/2019).

Pada kesempatan itu Hidayat menyampaikan terima kasih atas undangan dari pihak panitia. Ia juga mengapresiasi acara HAUL ini yang dinilainya memberikan sebuah inspirasi religius bagi masyarakat, utamanya ribuan Jamaah yang hadir. Acara keagamaan seperti ini akan selalu menjalin tali silaturahim sesama umat di Sulteng, khususnya di Parmout. Prinsipnya Hidayat sangat mendukung acara yang bersifat keagamaan guna mempererat tali persaudaraan dan saling menjaga satu sama lain untuk kepentingan daerah.

Ribuan masyarakat Kabupaten Parigi Moutong tumpah ruah menghadiri acara HAUL ini.

“Ada para undangan dari Dolo Kabupaten Sigi, anggota Majelis Dzikir dari Nuangan Provinsi Sulawesi Utara,” tutur Zikri, salah seorang anggota majelis, Senin (14/10/2019) malam.

Selain itu lanjut dia, ada anggota mejelis Ternate Provinsi Maluku Utara, dan anggota Majelis dari Konawe Utara Provinsi Sulawesi Tenggara.
Hadir sebagai penceramah sebut Zikri, adalah Habib Hasan Bin Abdurrahman Aljufrie dari Semarang Jawa Tengah.