PosRakyat – Teka teki siapa sebenarnya penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) Sulawesi Tengah kini terjawab sudah.
Kepastian Pj Bupati Bangkep setelah juga diperoleh SK Pemberhentian Penjabat Bupati Bangkep Dahri Saleh setelah mundur pasca dilantik.
‘’Nomornya SK pemberhentian penjabat sebelumnya dan SK penjabat bupati setelahnya yaitu saudara Ikhsan Basir nanti hubungi saja gubernur,’’ demikian sumber Kemendagri seperti dilansir dari kailipost.
Diperoleh informasi pula, Ikhsan Basir akan dilantik Gubernur Rusdy Mastura pada hari Kamis, 21 Juli 2022.






