Demi Jadi Tuan Rumah Fornas 2027, Gubernur Sulteng Siap Hidupkan Kembali Hutan Kota

oleh -
oleh
Gubernur Sulawesi Tengah, Dr. H. Anwar Hafid, M.Si, saat menyampaikan sambutannya dalam acara pelantikan Pengurus Daerah Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Sulteng periode 2024–2028, di Hotel BW Coco, Palu, Minggu (29/6/2025). Foto : Ist

PosRakyat – Gubernur Sulawesi Tengah, Dr. H. Anwar Hafid, M.Si, menyatakan kesiapan Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) sebagai tuan rumah iven Festival Olahraga Masyarakat Nasional (FORNAS) 2027.

Hal ini gubernur sampaikan saat acara pelantika Pengurus Daerah Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Provinsi Sulteng periode 2024-2028 di Hotel BW Coco, Minggu (29/6/2025). “Kita harus jadi tuan rumah (FORNAS) 2027,” ujar Gubernur Anwar Hafid.

Untuk itu, gubernur berencana menghidupkan kembali hutan kota, baik sebagai venue atau lokasi penyelenggaraan FORNAS maupun kawasan jantung kebugaran masyarakat untuk berolahraga.

“Hutan kota tinggal kita benahi,” ujar Gubernur Anwar dan berharap agar pengurus KORMI Sulteng dan dinas terkait segera melakukan koordinasi.

Baca Juga: 491 Peserta Vespa Ramainkan Bhayangkara Otomotif di Polda Sulteng

Baca Juga: Sambut 1 Muharam 1447 Hijriah, Relawan GPM Bersihkan Masjid dan Serahkan Bantuan ke Lapas Petobo

Tantangan lain untuk mewujudkan kegiatan ini mesti membentuk lagi 35 Induk Organisasi Olahraga (Inorga), karena untuk menjadi tuan rumah Fornas harus memiliki 75 Inorga aktif. Sementara saat ini baru ada 40 Inorga yang masuk dalam struktur KORMI Sulteng.

Guna memperkuat peluang Sulteng menjadi tuan rumah berikutnya, Gubernur Anwar juga berencana hadir dalam acara FORNAS ke – 8 yang diselenggarakan pada 26 Juli hingga 1 Agustus 2025 di Nusa Tenggara Barat. “Saya mesti ikut siapa tahu kita dapat bendera tuan rumah berikutnya,” ucapnya.

Gubernur Anwar Hafid juga mengucapkan selamat kepada pengurus dan apresiasi mendalam kepada KORMI Sulteng sebagai mitra strategis yang turut mendukung program BERANI Sehat.