Anwar Hafid Pulang Kampung Bawa Artis Ibu Kota Hibur Warga Morowali Utara

oleh -
oleh
Deklarasi Anwar – Reny di Desa Beteleme, Kecamatan Lembo, Morowali, Senin malam, 16/9/2024. FOTO: IST

PosRakyat – Anwar Hafid, kembali ke kampung halamannya di Morowali dengan membawa artis ternama ibu kota seperti Judika, Ika Nico, dan Justy Aldri. Mereka hadir untuk menghibur warga Morowali Utara, khususnya di Desa Beteleme, Kecamatan Lembo, Senin malam, 16/9/2024.

Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur bertagline Bersama Anwar-Reny (BERANI) mendeklarasikan diri sekaligus menggelar temu masyarakat di daerah tersebut. Ribuan warga Morowali Utara berbondong-bondong menghadiri acara deklarasi tersebut.

Baca Juga: Anwar Hafid dan Reny Lamadjido Resmikan Posko Kemenangan BERANI di Tentena, Poso

Baca Juga: Deklarasi Anwar Hafid-Reny Lamadjido di Tentena Disambut Antusias Generasi Z

Kegiatan ini dimulai dengan penampilan band dan artis lokal, termasuk AH Home Band dari Palu serta grup band lokal Morowali Utara seperti EL Projek, D’SKY, dan Siel N Blue, yang sukses menghibur ribuan warga.

Dalam kesempatan tersebut, Anwar Hafid menekankan kedekatannya dengan Kabupaten Morowali Utara yang ia sebut sebagai “anak sendiri.” Ia mengingatkan masa kepemimpinannya saat Morowali Utara masih menjadi bagian dari Kabupaten Morowali sebelum pemekaran.