“BERANI Cerdas”, Gerakan Pendidikan Gratis di Sulteng Menuju Generasi Emas

oleh -
oleh
Gubernur Sulteng, Anwar Hafid, pimpin upacara Hardiknas 2025 di Lapangan Pogombo, Palu, Jumat (2/5). Foto: Istimewa

“Insya Allah, saya berharap semua bisa lolos,” ucapnya optimistis.

Tak hanya pendidikan, Pemprov Sulteng juga memperluas akses layanan kesehatan. Sejak 13 April 2025, seluruh warga cukup menunjukkan KTP untuk mendapat layanan kesehatan tanpa harus menunggu aktivasi BPJS.

Untuk merealisasikan berbagai program tersebut, Pemprov melakukan efisiensi besar-besaran terhadap APBD 2025, termasuk memangkas anggaran perjalanan dinas, konsumsi rapat, hingga biaya operasional pegawai.

“Uangnya kita alihkan untuk menggratiskan pendidikan dan membantu biaya kuliah,” jelas Anwar.

Di momen Hardiknas ini, Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah menyerukan semangat gotong royong demi mewujudkan pendidikan yang inklusif dan merata.

Lewat program BERANI Cerdas, anak-anak dari keluarga kurang mampu kini memiliki harapan besar untuk mengenyam pendidikan tanpa hambatan biaya.

Dengan semangat Sulteng Nambaso, Sulawesi Tengah melangkah bersama menuju masa depan cerah yang berakar pada pendidikan berkualitas untuk semua.