PosRakyat – Aminudin Awaludin, ketua tim pemenangan Rachmansyah Ismail dalam pemilihan umum kepala daerah (Pemilukada) 27 November 2024, terus bergerak. Hanya saja sampai saat ini belum ada seorang figur yang dituju sebagai calon pendamping Rachmansyah itu.
Namun demikian Aminudin yang notabene ketua dewan pimpinan cabang (DPC) partai bulan bintang (PBB) Morowali memberikan beberapa kriteria calon wakil Rachmansyah dalam pemilukada Morowali.
Baca Juga: Antisipasi Perkembangan Politik Sulawesi Tengah: Komunikasi Intensif dan Keamanan Baliho
Baca Juga: Kembalikan Berkas Balon Gubernur Sulteng, Cudy Ditawari Kader PDI Perjuangan
“Untuk menjadi pendamping Rachmansyah Ismail di Pemilukada Morowali ada beberapa kriteria yang menjadi pertimbangan yakni aspek keterwakilan daerah, religius, bisa mengimbangi aktivitas pak Rachmansyah ketika kerja di pemerintahan nanti,” kata anggota DPRD Morowali 4 periode itu, Sabtu, 4 Mei 2024.






