Debat Perdana Pilkada Tolitoli: Kandidat Ungkap Visi untuk Kesejahteraan dan Pembangunan

oleh -
oleh
Debat pertama kandidat Cabub dan Cawabub Tolitoli di Gedung Maramba, Kamis malam (17/10). FOTO: RM

Paslon nomor urut 2, Amran H. Yahya dan Moh. Besar Bantilan, membuka pemaparan dengan menyapa masyarakat melalui salam gotong royong. Mereka fokus pada kesejahteraan yang adil dan berkelanjutan, serta menyoroti posisi strategis Tolitoli sebagai penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN). “Tolitoli memiliki potensi besar dari sektor pendidikan, perikanan, dan pertanian. Kami akan memaksimalkan potensi tersebut untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Amran.

Sementara itu, paslon nomor urut 3, Gunardi dan Hamzah, menawarkan pendekatan berbeda dengan menekankan transformasi sosial dan hilirisasi industri sebagai kunci pembangunan. Mereka juga menyoroti peningkatan kualitas Aparatur Sipil Negara (ASN) sebagai elemen penting dalam mempercepat pembangunan dan pelayanan publik yang efisien. “Kualitas ASN yang baik akan mempercepat terwujudnya pelayanan publik yang lebih baik,” jelas Gunardi.

Paslon nomor urut 4 turut menekankan percepatan pembangunan Tolitoli, dengan enam visi utama, salah satunya optimalisasi pengelolaan sumber daya alam. Mereka berjanji akan mempercepat pembangunan di berbagai sektor jika terpilih.

Debat ini memberi masyarakat Tolitoli gambaran jelas tentang program unggulan setiap kandidat, sehingga mereka dapat mempertimbangkan pilihan secara matang pada pemilihan mendatang.

(RM)