Gubernur Anwar Hafid Kunjungi Food Station, Siapkan BUMD Pangan untuk Sulteng

oleh -
oleh
Gubernur Sulteng Anwar Hafid, berkunjung ke Food Station di Jakarta. Foto: Ist

Program ini digagas karena Anwar Hafid selalu mendapati keluhan rakyat terkait harga kebutuhan pokok yang sangat mahal. Program ini juga sekaligus mempertegas bahwa Anwar Hafid memiliki pemahaman mendalam terkait keinginan rakyat.

Anwar Hafid menambahkan, kerjasama dengan Food Station ini juga bagian dari langkan pemprov Sulawesi Tengah untuk mengendalikan ketahanan pangan.

“Dengan adanya kerjasama dengan food station ini kami berharap ketahanan pangan ini bisa di kendalikan oleh pemerintah,” tambah Anwar Hafid.

Langkah ini sekaligus menjadi wujud dari keberpihakan pemerintah daerah terhadap rakyat kecil, khususnya dalam menghadapi tantangan fluktuasi harga pangan. Pemprov Sulteng melalui BUMD nantinya akan memfokuskan kerja pada distribusi bahan pokok yang lebih efisien dan merata.