PosRakyat – Gubernur Sulawesi Tengah, Dr. H. Anwar Hafid, M.Si, menghadiri sekaligus membuka secara resmi Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H yang diselenggarakan oleh Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Poso. Acara berlangsung di Masjid Al-Hijra, Desa Sintuwulemba, Kabupaten Poso, pada Sabtu (20/9/2025) bertepatan dengan 24 Rabiul Awal 1447 H.
Peringatan Maulid Nabi kali ini mengusung tema “Memperkuat Ukhuwah Islamiyah dan Semangat Gotong Royong dalam Keberagaman di Bumi Sintuwulemba.”
Gubernur Anwar Hafid dalam sambutanya mengatakan bahwa rasa syukur dan bahagia dapat hadir bersama masyarakat Poso dalam momentum peringatan kelahiran Nabi Muhammad SAW. Gubernur juga menyampaikan apresiasi kepada PHBI Kabupaten Poso atas terselenggaranya kegiatan yang penuh makna tersebut.

Baca Juga: IHSG Menguat 42 Poin di Tengah Tekanan Bursa Asia
Baca Juga: Terpilih Secara Aklamasi, Fathur Razaq Resmi Pimpin Ketua KONI Sulteng Periode 2025–2029
Gubernur Anwar menegaskan komitmen Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah dalam melanjutkan Program 9 Berani sebagai arah pembangunan daerah. Di antaranya, bantuan biaya pendidikan berupa beasiswa bagi 50.000 mahasiswa setiap tahun, pembebasan biaya UKT, serta pendidikan SMA/SMK/SLB yang digratiskan tanpa pungutan.






