Idul Adha 1444 H, PWI Sulteng Bersama BP2W Sulteng Salurkan Daging Kurban

oleh -
oleh
Ketua PWI Peduli, Syahrul (baju koko hitam) menyerahkan daging kurban kepada warga Watusampu, Kamis, 26 Juni 2023. Foto: IST

“Insyah Allah akan terus ditingkatkan, dibawah kerja-kerja teman-teman di PWI Peduli dan IKWI Sulteng,” sebutnya.

Selain itu, Ketua PWI Peduli, Syahrul menambahkan, bahwa sesuai instruksi ketua PWI Sulteng untuk terus meningkatkan kerja-kerja sosial, sejak dibentuk PWI Peduli sudah kelima kalinya turun melakukan aksi sosial, dan untuk wilayah Watusampu ini adalah aksi kedua kalinya, dimana sebelumnya saat bulan puasa saat menjelang Hari Raya.

Kegiatan dimulai dengan penyerahan sapi kurban dari Sekretaris PWI Sulteng Temu Sutrisno kepada sesepuh masyarakat Watusampu Yalibudi.

Turut menghadiri pemotongan dan pembagian daging kurban, Ketua Dewan Kehormatan PWI Sulteng, Mahmud Matangara, Wakil Ketua Bidang Kesra, Amiluddin, Bendahara PWI Sulteng, Helmi Jatmika, Sekretaris IKWI Sulteng, Nova Herlina.***