Pemerintah RI dan Sejumlah Lembaga Segera Kirimkan Bantuan Kemanusiaan ke Palestina 

oleh -
oleh
Istimewa

PosRakyat – Sejumlah lembaga kemanusiaan bekerjasama bersama dengan pemerintah Indonesia siap membantu mengirimkan bantuan kebutuhan warga Gaza yang sampai saat ini tengah terdampak konflik antara Israel dan Hamas Palestina.

Hal ini seperti dikatakan Juru Bicara Kementerian Luar Negeri RI, Muhammad Ikbal dalam keterangan tertulisnya, bahwa sejalan dengan perintah Presiden RI Joko Widodo kepada Menteri Luar Negeri Retno Marsudi untuk mengoordinasikan pengiriman bantuan bagi Gaza, baik dari pemerintah maupun dari masyarakat.

Baca Juga: Diduga Istri Kadis di Morowali Manipulasi Data untuk Jadi PNS

Baca Juga: Kejati Sulteng dan Kanwil Kemenkumham Sepakat Perkuat Sinergi Penegakan Hukum di Sulawesi Tengah

Bantuan itu nantinya disesuaikan dengan kebutuhan warga Palestina. Rencana pengiriman akhir Minggu ini.

“Bantuan itu akan dikirimkan ke Mesir dan diserahterimakan ke Bulan Sabit Merah Mesir, kemudian disalurkan ke Gaza oleh Badan Bantuan Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Palestina atau UNRWA,” katanya.

“Hal itu karena hanya Bulan Sabit Merah Mesir yang diberi wewenang untuk membawa masuk bantuan ke Gaza,” tambahnya.

Adapun lembaga yang turut berkontribusi dalam pengiriman bantuan kemanusiaan bagi penduduk Gaza yakni Palang Merah Indonesia dengan bantuan senilai Rp2,9 miliar dalam bentuk healthy kit, genset, dan tabung oksigen.

“Sampai saat ini kami masih menunggu persetujuan dari lembaga PBB yang bisa mengonfirmasi barang bantuan apa saja yang bisa diloloskan masuk ke Gaza,” kata pengurus pusat PMI Niniek Kun Naryatie.

Sementara, Indonesia Humanitarian Alliance (IHA) telah mengumpulkan dukungan dari masyarakat hingga Rp 5 miliar, yang akan disalurkan secara bertahap bagi korban konflik di Gaza.

Periode pertama, IHA akan memberikan bantuan berupa makanan siap saji yang tahan lama, selimut, dan matras yang pengirimannya dikoordinasikan bersama pemerintah pada akhir pekan ini.