Reog Ponorogo Meriahkan Pendaftaran Anwar-Reny di KPU Sulteng, Warga Antusias

oleh -
oleh
Penari Reog Ponorogo ikut memeriahkan pendaftaran pasangan Anwar – Reny di KPU Sulteng, Kamis, 29 Agustus 2024. Foto: IST

Arief, salah satu penari Reog Ponorogo, menjelaskan bahwa kehadiran mereka adalah untuk mendukung dan meramaikan pendaftaran pasangan Anwar-Reny. “Kami ikut mengantar Pak Anwar dan Bu Reny untuk mendaftar ke KPU Sulteng,” ujarnya.

Selain Reog Ponorogo, budaya Jawa lainnya seperti kesenian kuda lumping, wayang, dan campur sari juga turut dihadirkan sebagai hiburan dalam acara ini. Arief, yang berasal dari Perkumpulan Sendang Kinasih yang berlokasi di Jalan Kalora Nunu, Tatanga, berharap pasangan Anwar-Reny dapat meraih kemenangan di Pilkada Sulteng.

Kelompok seni Reog Ponorogo Singo Manggolo Mudo Palu, yang tampil dalam bentuk sendratari seperti Jathil (prajurit berkuda), warok, gemblakan, dan barongan (dadakan merak), berhasil menarik perhatian warga. Sebanyak 40 penari dan pemain musik terlibat dalam memeriahkan acara ini.

“Silakan berswafoto dengan penari yang mengenakan topeng,” tambah Arief mengajak warga untuk menikmati momen spesial tersebut.