Ribuan Massa Tak Bergeming di Deklarasi Pasangan BERANI Meski Diguyur Hujan

oleh -
oleh
Anwar Hafid tetap bernyanyi menghibur masyarakat meski diguyur hujan di Balut, Jumat, 2 Agustus 2024. Foto: IST

“Luar biasa masyarakat Banggai malam ini, walau diguyur hujan tetap bertahan di tempatnya. Terima kasih masyarakat Banggai,” ujar Anwar, Jumat, 2 Agustus 2024.

Meskipun Anwar Hafid sempat meminta masyarakat untuk menepi dan berteduh, mereka tetap memilih bertahan di tempat. Hal ini mendorong Anwar Hafid untuk tetap berada di atas panggung, meski diguyur hujan.

“Hujan malam ini adalah rahmat bagi kita dan alam, olehnya patut kita syukuri,” kata Anwar Hafid yang diamini oleh ribuan massa.

Saat Anwar Hafid berorasi memaparkan sembilan program utamanya, hujan pun perlahan reda hingga akhirnya berhenti.

Lagu kedua Anwar Hafid berjudul “Mati Lampu” semakin menambah semangat massa, yang ikut bernyanyi dan bergoyang. Suasana semakin meriah saat Filda dari Dangdut Akademi naik ke panggung, menambah hiburan dalam deklarasi pasangan BERANI.