Sambutan Meriah untuk Calon Gubernur: Anwar Hafid-Reny A Lamadjido Disambut Seni Bela Diri di Bolano Lambunu

oleh -
oleh
Pasangan Anwar – Reny disambut pertunjukan seni bela diri di Lambunu, Kabupaten Primo, Minggu malam, 25/8. Foto: IST

Menurut Yayan, organisasi PSHT sudah lama berdiri di Jawa, namun di Bolano Lambunu, mereka baru berdiri sejak tahun 2015 dengan anggota mencapai sekitar 100 orang.

Kehadiran pasangan yang mengusung tagline BERANI (Bersama Anwar – Reny) di Bolano Lambunu juga merupakan respons terhadap permintaan masyarakat transmigrasi setempat. Acara tersebut dikemas dalam bentuk Tabligh Akbar, yang berlangsung di Lapangan Rajawali Bolano Lambunu, Desa Petunasugi, dan dihadiri sekitar 5.000 orang.

Tabligh Akbar dimulai pada pukul 21:30 WITA dan menghadirkan penceramah Habib Muhammad Syahab. Sekretaris Panitia, Supriadi Labolo, menyampaikan bahwa kegiatan ini diselenggarakan atas permintaan partai koalisi PKS dan tokoh masyarakat dari wilayah Eks Moutong yang menunjukkan ketertarikan besar terhadap acara ini.

“Alhamdulillah, respons masyarakat sangat positif, terutama dari Kecamatan Bolano, Lambunu, Taopa, dan Moutong. Mereka lebih tertarik dengan kegiatan Tabligh Akbar,” ujar Supriadi.