Sementara, untuk Kapolres jajaran Akbp Satria Adrie Vibrianto yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Banggai mendapatkan promosi jabatan sebagai Wadir Intelkam Polda Sulteng dan di gantikan oleh Akbp Yoga Priyahutama sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Sigi.
Kemudian untuk Kapolres Sigi di isi oleh Akbp Reja A.Simanjuntak yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Banggai Kepulauan, dan Kapolres Bangkep akan dijabat Akbp Bambang Herkamto yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit Regident Dit Lantas Polda Sulteng.
Kemudian lanjut dia, untuk Kapolres Parigi Akbp Andi Batara Purwacaraka di mutasikan sebagai wadir Resnarkoba Polda Sulteng, dan yang menggantikannya adalah Akbp Yudy Arto Wiyono yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit 4 ditreskrimsus Polda Sulteng.
“!Mutasi dan rotasi jabatan ditubuh Polri ini adalah hal yang biasa dilakukan dalam rangka penyegaran organisasi dan untuk pengembangan karier yang bersangkutan, terlebih untuk menghadapi tantangan tugas ke depan,” pungkas Sugeng.***






