Antisipasi Ancaman Teror Jelang Pilkada, TNI- Polri Gelar Simulasi Sispam Bawaslu

oleh -
oleh
TNI-Polri saat menggelar simulasi sistem pengamanan (sispam) Bawaslu di halaman kantor Bawaslu Tolitoli, Minggu (29/11/2020). [Foto: Ist]

“Kita memastikan anggota sudah siap, karena dinamika situasi yang akan terjadi tidak tahu, hal ini sangat dinamis, makanya itu kita persiapkan betul agar anggota paham ketika terjadi eskalasi seperti ini” ucap Kapolres Tolitoli.

“Dengan pembelajaran yang kita berikan ini serta pelatihan kita praktekan juga, supaya personel dalam tugasnya nanti bisa melaksanakan tugas dengan baik,” tambahnya.

Kapolres Tolitoli juga berpesan kepada masyarakat agar sama-sama berpikir objektif dan harus bijak menggunakan media sosial.

“Untuk masyarakat harus sama-sama bijak dalam menggunakan media sosial, apalagi ini tahun Pilkada, kritis boleh tapi harus ada nilai kesantunan yang perlu kita junjung tinggi,” ujar Kapolres Tolitoli. [Satriani]