Anwar Hafid Janjikan Solusi Pengangguran Sarjana di Sulawesi Tengah

oleh -
oleh
Kampanye Cagub Sulteng, Anwar Hafid, di Bolano Lambunu, Kabupaten Parigi Moutong, Senin (7/10/2024). FOTO: IST

BERANI Menyala: Pemerataan distribusi listrik untuk mengatasi ketimpangan pasokan di seluruh Sulawesi Tengah.

BERANI Berdering: Memperluas akses jaringan telekomunikasi dan internet di wilayah yang masih terbatas.

BERANI Murah: Menjaga kestabilan harga sembako agar lebih terjangkau bagi masyarakat.

BERANI Berkah: Program “Sulteng Mengaji” dan “Sulteng Berjamaah” untuk membawa keberkahan bagi daerah.

BERANI Panen Raya: Menjamin stabilitas pasokan pupuk untuk meningkatkan produktivitas pertanian.

BERANI Tangkap Banyak: Mengatasi kendala yang dihadapi nelayan, termasuk memastikan ketersediaan BBM bagi mereka.

Salahudin, salah satu tokoh masyarakat Lambunu, menyatakan dukungannya terhadap Anwar Hafid, mengingat keberhasilannya dalam program pendidikan dan kesehatan saat memimpin Morowali.

“Anak, ponakan, dan cucu kami sudah merasakan manfaat dari program pendidikan gratis saat Anwar Hafid menjadi Bupati Morowali. Layanan kesehatan juga digratiskan. Kami akan rugi jika tidak mendukung Anwar Hafid dan Reny A. Lamadjido,” ujarnya, mengajak masyarakat untuk memilih pasangan nomor urut 2.

Program-program yang diusung pasangan Anwar-Reny diharapkan mampu membawa perubahan positif bagi Sulawesi Tengah, terutama dalam mengatasi pengangguran dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.