Besok Pelantikan Bupati Parimo dan Banggai, Pemprov Sulteng Pastikan  Wartawan Bebas Meliput

oleh -
oleh
Rapat wartwan bersama Asisten (AS) 1, Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah di ruang press room kantor Gubernur Sulteng, Minggu 1 Juni 2025. Foto: Ist

PosRakyat – Asisten (AS) 1, Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah, Dr. Fahrudin Yambas, M.Si menggelar rapat bersama sejumlah wartawan di ruang press room kantor Gubernur Sulteng pada Minggu 1 Juni 2025.

Dalam rapat tersebut, Dr. Fahrudin Yambas, memastikan bahwa tidak ada larangan bagi wartawan untuk meliput upacara pelantikan Bupati Banggai dan Bupati Parigi Moutong (Parimo) Senin besok, 2 Juni 2025 yang digelar di halaman belakang kantor Gubernur Sulteng.

“Hanya saja diatur biar tertib dan rapi, sehingga tidak ada kesan kurang baik kesana kemari lalulalang di depan para tamu dan pejabat saat berlangsung pelantilan,” ujar mantan Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Sulteng itu.

Nantinya, wartawan yang meliput pelantikan bupati sudah disiapkan tempat khusus oleh panitia. Begitupun kata dia, saat momen pengambilan gambar disiapkan waktu 5 menit, sehingga terlihat tertib dan rapi.

Baca Juga: Menteri LHK Temukan Pelanggaran Serius di Morowali: Industri “Nakal” Bakal Kena Sanksi Tegas

Baca Juga: Batik Bomba Donggala Menyatu dalam Gaya Modern di BTN Fashion Week