Eks Napiter Dukung Pemerintah Tangani Situasi Kamtibmas di Poso

oleh -
oleh
Ilustrasi

WR menyarankan dan menghimbau kepada teman – teman simpatisan lainnya untuk tidak lagi bergabung dan melakukan kegiatan yg mengarah ke aksi terorisme yang dapat mengganggu situasi kamtibmas serta dapat merugikan diri sendiri dan orang lain.

WR menjelaskan, bahwa pemahaman maupun idiologi keras ke arah radikalisme dapat menjadi dasar seseorang melakukan aksi terorisme, sehingga pihak terkait harus melakukan program untuk mencegah penyebaran paham maupun idiologi yang mengarah ke tindakan radikalisme melalui pendekatan dari pihak pemerintah serta melakukan pendekatan dan pengawasan terhadap masyarakat yang sudah mulai terpapar radikalisme.

“Beberapa eks Napiter kasus Terorisme sudah kembali ke masyarakat dan hidup Normal dan kembali melakukan pekerjaan – Pekerjaan seperti membuka bengkel dan wirausaha baik yg di fasilitasi oleh pihak kepolisian dan pemerintah daerah dalam rangka Deredikalisai.” Ungkapnya.  [Thio/ZF]