Galian Pipa Rusak Jalan Kota Palu, PT PP dan BP2W Sulteng Diminta Tanggung Jawab!

oleh -
oleh
Kondisi Jalan Garuda, Kota Palu tampak rusak berat akibat galian pipa, Foto: ZF / PosRakyat.com

PosRakyat – Seakan semua diam, membiarkan kondisi nyata sejumlah titik jalan dalam kota Palu yang acak-acakan kerena galian pipa garapan PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk. Betulkah pihak perusahaan melanggar kesepakatan?

Hal ini menjadi pertanyaan masyarakat kota Palu dan kabupaten Sigi atas kondisi jalan yang semakin parah akibat galian pipa tersebut.

Baca Juga: Mobil Box Terguling di Ruas Jalan Nasional, Kabupaten Tolitoli

Baca Juga: Jelang Pilkada 2024, Jumlah TPS di Tolitoli Berkurang

Kondisi bahu jalan bekas galian pipa di Jalan Tanjung Santigi, kota Palu, Rabu, 29 Mei 2024. Foto: IST

Sebelumnya, mantan kepala BP2W Sulteng, Sahabuddin, mengatakan, terkait penggalian pipa di sejumlah jalan di kabupaten Sigi dan kota Palu akan dikembalikan seperti kondisi awal.

“Itu menjadi tanggungjawab pihak kontraktor pelaksana. Dan nantinya jalan yang rusak akan kembalikan ke posisi aslinya, “ kata Sahabuddin waktu itu, (24/10/23).

Namun, berdasarkan pantauan posrakyat.com belum lama ini, di ruas – ruas jalan yang dilakukan galian pipa itu tampak kondisinya dikeluhkan banyak masyarakat.

Masyarakat kota Palu menunggu tindakan tegas pihak terkait atas kerusakan berat beberapa titik jalan dalam kota Palu saat ini.

Sejumlah titik jalan yang mengalami kerusakan akibat galian pipa garapan PT PP itu diantaranya; Jalan Garuda, Jalan Maleo, Jajan Masjid Raya, Jalan Tanjung Karang, dan Jalan Santigi, serta jalan lainya.

Kondisi jalan – jalan itu mengkhawatirkan para pengguna jalan karena rawan menimbulkan kecelakaan.

“Kami warga kota Palu berharap agar pihak – pihak terkait segera memperbaiki kondisi jalan yang rusak akibat galian pipa tersebut, karena itu bisa membahayakan pengendara,”