PosRakyat – Bangunan senilai Rp 9,7 miliyar diatas lahan hibah pemerintah daerah (Pemda) Morowali yang kini gedung kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Morowali rencananya diresmikan hari ini Rabu, 20 Maret 2024.
Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah (Kajati-Sulteng) Agus Salim, SH, MH dijadwalkan meresmikan gedung kantor Kejari Morowali itu.
“Hari ini Rabu (20/3-2024) bapak Kajati dijadwalkan meresmikan kantor baru Kejari Morowali yang menelan anggaran Rp9,7 miliyar termasuk pajaknya,” kata Kajari Morowali I Wayan Suardi, Rabu (20/3-2024).
Baca Juga: Tekan Laju Inflasi di Bulan Ramadhan Pemkab Morowali Gelar Pasar Murah
Baca Juga: Rachmansyah Ismail: Mari Kita Manfaatkan Momentum Puasa Ramadhan Ini
Menurutnya, kantor Kejari Morowali yang baru itu dibangun diatas tanah seluas 1 hektar di kawasan kota mandiri terpadu (KTM) di kecamatan Bungku Tengah.