Tolitoli¸ Posrakyat.com – Partai Nasdem Tolitoli secara resmi membuka pendaftaran bakal calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati kabupaten Tolitoli pada pilkada serentak tahun 2020 mendatang. Dimulainya pendaftaran tersebut terhitung sejak Senin (23/9/2019) hingga (23/10/2019), hal ini disampaikan ketua Nasdem Tolitoli, Kasman Aminuddin di kantor sekertariat Partai Nasdem di jalan MT Haryono, No 17 kabupaten Tolitoli, Senin (23/9).
Menurut Kasman pendaftaran bakal calon Bupati dan wakil Bupati Tolitoli ada Rentang waktu selama satu bulan yang akan di berikan kepada para peserta Calon yang termasuk di dalamnya yaitu pengambilan dokumen pensyaratan sekaligus pengembalian dan memasukkan kembali dokumen pensyaratan yang telah di ambil kandidat. ” Ungkap ketua NasDem kasman Aminuddin Di sekertariat NasDem pukul 14.00 Wita.
Lebih jauh Kasman menambahkan partai NaaDem kali ini memberikan selogan Memanggil kepada seluruh Putra Putri yang merasa memiliki kemampuan berbagai Aspek dan berkeinginan untuk maju di putaran Pilkada ini dengan selogan dari Partai NasDem ” Politik Tanpa Mahar ” dalam artian tanpa memungut biaya.
Melalui pendaftaran ini partai NasDem memberikan isyarat yang kuat kepada masyarakat bahwa Partai NasDem tidak main – main, ini di buktikan kepada masyarakat bahwa partai Nasdem menutup pendaftaran di dua tempat karna Partai NasDem tidak mau munafik pada Masyarakat Partai NasDem selalu Mau dengan masyarakat maka kami selalu mengedepankan etika moral berpolitik keputusan DPW dan DPD.
Partai NasDem menutup pendaftaran bakal calon Gubernur untuk Sulawesi Tengah begitu juga untuk kabupaten Tojo Una Una itu tidak di buka untuk umum ‘ kenapa di tutup karna itu jelas akan di gunakan untuk kader sendiri. Sedangkan tempat yang lain di buka untuk umum itu berarti partai NasDem memberikan peluang yang sebesar besarnya kepada putra putri terbaik dan bisa jadi bukan kader dari partai NasDem Tapi mungkin kader yang dari luar partai NasDem yang mempunyai elektabilitasnya yang lebih tinggi maka besar peluang itu bisa di usung oleh Partai.






