Pelayanan RSUD Ampana Dikeluhkan Keluarga Pasien

oleh -
oleh
Foto: Istimewa

“Saat tiba di RSUD kami menyampaikan tentang keluhan yang di alami anak kami kepada perawat yang bertugas, tapi sayang keluhan kami seperti pepesan kosong,” katanya.

“Setelah menyampaikan keluhan anak kami, pihak perawat balik mempertanyakan surat rujukan kami dari Puskesmas, dengan mengatakan kenapa pasien tidak di bawa ke Puskesmas dengan nada marah dan terkesan menyalahkan kami,” katanya lagi.

Atas tindakan dari pihak RSUD Ampana tersebut pihak keluarga pasien merasa cemas dan khawatir hingga berinisiatif menemui dokter untuk mempertanyakan kondisi anaknya.

Berikut percakapan menurut orang tua pasien kepada dokter RSUD Ampana:

Orang tua pasien: Dok saya orang tua (F) pasien yang mengalami muntah-muntah itu.

Dokter: Oh ia bu, anak ibu tidak perlu di rawat inap karena anak ibu tidak kenapa, bawa pulang saja, nanti di kasih obat minum 3×1, kalau tidak ada perubahan bawa kesini lagi.

Orang tua pasien: Dok, saya bawa anak kesini karena muntah terus dari malam sampai pagi, minum air setetes saja muntah lagi saya minta anak saya infus saja dok walaupun hanya beberapa jam saja.***

(JF)