Penemuan Mayat Tanpa Kepala Gegerkan Warga Parimo

oleh -
oleh
Gegerkan warga, seorang penambang emas tradisional di Kecamatan Sausu, Kabupaten Parigi Moutong ditemukan tewas dengan kepala terpenggal, Minggu (30/12/2018). [Ist]

Informasi diperoleh dari warga setempat yang namanya tidak ingin diberitakan mengatakan, penemuan kepala korban inisial A sekitar pukul 11.00 Wita oleh dua warga.

Diketahui, korban merupakan pekerja tambang emas liar di desa tersebut.

“Sekira pukul 09.00 Wita, korban masih menambang emas secara manual bersama rekanya, ” tutur warga itu.

Sejak tujuh tahun, korban yang berasal dari Toraja, Sulawesi Selatan tinggal di desa itu dan kesehariannya sebagai pekerja tambang emas.

Sebelumnya, warga sempat melihat korban sedang sarapan pagi disalah satu warung di desa itu.

Hingga kini pelaku dan motif pembunuhan belum diketahui, polisi masih mendalami kasus tersebut.

Sumber; Antara