Lanjut dia, selaku imam di masjid Nurul Falah pihaknya tidak bisa membalasnya kecuali hanya dapat menyerahkannya kepada Allah SWT.
“Kami doakan semoga dapat menjalankan tugas degan baik, sehat walafiat dan diridhoi oleh Allah SWT, semoga mendapatkan pahala yang setimpal “ ucapnya.
Wakasatgas humas operasi Madago Raya AKBP Bronto Budiyono didampingi Ustaz Iptu M. Atmal mengatakan, bahwa saat ini pihaknya bersama imam masjid Nurul Falah Kayamanya Induk bersama Iptu M. Atmal dan da’i TNI POLRI dan masyarakat saling bahu membahu membangun fasilitas Masjid Nurul Falah.
“Semoga pembangunan ini terus berkesinambungan sampai dengan selesai, sehingga tentunya dapat bermanfaat kepada jemaah dan masyarakat yang melintas untuk istirahat atau sholat di Masjid Nurul Falah Poso” tutup Bronto.***
Sumber: Humas Polda Sulteng






