Lanjut, untuk itu diperlukan upaya -upaya sinergis dan strategis melalui program -program yang pro lanjut usia, dalam rangka memberdayakan lanjut usia agar lebih sehat, produktif, kreatif, mandiri dan sejahtera.
Kontingen Tolitoli yang mengiktui HLUN di Kabupaten Sigi, telah diberangkatkan pada minggu pagi (30/6) dengan menggunakan 1 unit bus dan 5 unit minibus yang dipimpin oleh Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat dan Kemasyarakatan (Kesramas) Setdakab Tolitoli Hj. Halimah Bandung, S.Sos.
Turut hadir pada kegiatan tersebut Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, dr Herlina, MM, Asisten Sekretaris Daerah Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Kesra, Ir Muh Nur Munawar, Kepala Perangkat Daerah terkait, Para Kepala Bagian lingkup Sekretariat Daerah, staf bagian Keramas, dan para peserta kontingen lanjut usia.
Sumber : Humas Pemda Tolitoli
Editor: S. Wijaya






