PosRakyat – Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah, Anwar Hafid dan Reny Lamadjido di jadwalkan tiba di kota Palu pada Minggu 2 Maret 2025 setelah mengikuti retret di Magelang Jawa Tengah.
Penyambutan gubernur dan wakil gubernur Anwar – Reny akan disambut meriah masyarakat Sulteng, tim koalisi partai pendukung, dan tim relawan.
Baca Juga: Avian Brands Catat Kinerja Positif 2024: Penjualan Tembus Rp 7,5 Triliun, Fokus Inovasi dan Ekspansi
Baca Juga: Eksplorasi Keindahan Kota Baubau: Destinasi Wisata, Kuliner, dan Budaya yang Memikat
Setibanya di bandara Sis Aljufri Palu, Anwar – Reny disambut dengan acara adat oleh panitia penjemputan. Selanjutnya bertolak ke makam Guru Tua di jalan Sis Aljufri, Siranindi, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu.
Setelah itu, robongan gubernur dan wakil gubernur melanjutkan perjalanan ke Makam Gubernur Sulteng Periode 1986- 1996 (Alm.) Bapak H. Abdul Aziz Lamadjido, di jalan Datu Adam, kelurahan Donggala Kodi, kecamatan Ulujadi, Palu.






