Usai Retret di Magelang, Anwar – Reny Tiba di Palu 2 Maret: Ziarah ke Makam Guru Tua dan Aziz Lamadjido

oleh -
oleh
Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng, Anwar Hafid - Reny Lamadjido. Foto: Ist

Setelahnya, rombongan melanjutkam perjalan ke Banua Oge di jalan Pangeran Hidayat, Kelurahan Lere, Kecamatan Palu Barat, untuk mengikuti prosesi sambutan yang telah disiapkam panitia.

Keesokan harinya, Senin 3 Maret 2025, gubernur dan wakil gubernur Anwar – Reny akan memulai hari pertamanya bekerja dengan menghadiri serah terima jabatan di Gedung Pogombo, kompleks kantor gubernur Sulteng, jalan Samratulangi.

Hari berikutnya, Selasa (4/3/2025), mereka akan menggelar rapat koordinasi dengan pejabat Pemprov Sulteng dan melepas pegawai negeri sipil yang memasuki masa purna tugas.

Sementara itu, Anwar Hafid dalam keterangannya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas amanah yang diberikan oleh masyarakat Sulteng.

“Insya Allah amanah ini kami jalankan dengan baik,” ujar mantan anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat dan mantan bupati Moriwali dua periode itu.

Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng yang baru ini diharapkan masyarakat dapat membawa semangat baru dalam mewujudkan visi “BERANI SULTENG NAMBASO” (Anak Miskin Bisa Sekolah) yang menjadi tagline kepemimpinan Anwar – Reny.