BPJN Sulteng Disorot Karena Lemahnya Pengawasan K3, Pekerja Meninggal Tertimbun Longsor: Anwar Hafid Tegaskan Pentingnya Pengawasan Ketat

oleh -
oleh
Anggota Komisi V DPR RI Dapil Sulteng, H. Anwar Hafid. (Istimewa)

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sulteng, H. Anwar Hafid, menegaskan kepada Kepala BPJN, Arief Sarif Hidayat, untuk melakukan pengawasan yang ketat di lapangan terkait keselamatan kerja pada seluruh proyek BPJN di Sulteng.

“Sangat penting untuk dilakukan dan ini merupakan kewajiban. Saya meminta dengan tegas agar Kepala Balai Jalan Nasional di Provinsi Sulawesi Tengah melakukan pengawasan secara intensif,” tegas politisi dari Partai Demokrat itu pada Selasa, 14 Maret 2023 lalu.

Pengawasan yang ketat diperlukan untuk memastikan berjalannya proyek-proyek pemerintah saat ini agar tidak menimbulkan korban jiwa seperti insiden longsor di Desa Enu, Kabupaten Donggala.***

(Tim)