Ada satu hal yang membuat siswanya terpacu untuk belajar lebih giat. Yaitu terdapat papan besar disekolah dimana nama dan rangking siswa terpampang dengan jelas. Hal ini membuat siswa yang malas belajar akan malu dengan nilainya dan beruaha untk mendapatkan nilai yang lebih bagus lagi.
- Rusia
Pendidikan di Rusia memang agak sedikit berbeda dan terkesan cukup mengekang. Namun, hal ini yang membuat Rusia menjadi salah satu negara dengan sistem pendidikan terbaik di dunia.
Rusia memperingati hari ilmu pengetahuan setiap tanggal 1 September. Hari ini maksudnya adalah hari pertama siswa memulai tahun ajaran baru yang juga dikenala sebagai “Lonceng Pertama” atau “Perviy Zvonok”.
Siswa tidak memiliki pilihan lain selain mata pelajaran yang telah ditentukan sesuai standar kurikulum. Seperti jurnalisme, membuat film, musik, mereka tidak diberikan pilihan.
Norwegia juga tidak menganut kata “IPK”, melainkan hal yang lebih detail. Mereka membagi siswanya sesuai kategori berdasarkan nila mereka. Kategori tersebut adalah : voechniky (siswa gagal), troechniky (siswa dengan nilai memuaskan), khoroshysty (siswa baik), dan otlichniki (siswa unggul). Nilai yang diberikan dimulai dari 2 (gagal), 3 (memuaskan), 4 (baik), 5 (unggul).
- Norwegia
Sistem pendidikan di Norwegia dimulai dari usis 6 hingga 16 tahun. Sekolah dasar dimulai di usia 6 tahun dan tamat pada usia 13 tahun. Ini berarti sekolah dasar hingga kelas 7. Siswa tidak menerima nilai resmi dari guru, melainkan sejenis komentar dan nilai tidak resmi dengan tujuan mengevaluasi pendidikan siswa.
Pendidikan sekolah menengah pertama dimulai di usia 12 atau 13 tahun, selama 3 tahun. Berarti sekolah menengah pertama diakhiri di kelas 10. Di kelas 8, siswa dapat memilih studi tambahan Inggris atau Norwegia dan bahasa asing (Prancis, Spanyol, Jerman)
Sementara pendidikan Sekolah menengah atas, siswa dapat memilih jenis jalan sub tergantung dari kemauan mereka sendiri.
Juga ada sekolah Internasional, yang mengajarkan pelajaran spesial berbasis Inggris dengan kurikulum yang lebih baik.
(ZF)






