Masyarakat Balanggala Apresiasi Giat Bakti Sosial TNI

oleh -
oleh
Karya Bakti di Desa Balanggala bersama TNI

“Program ini sangat membantu bagi masyarakat kami khususnya Desa Balanggala” ucap Kades.

Diketahui adapun tujuan program kegiatan Karya Bakti TNI Kodim 1307/Poso merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap pembangunan infrastruktur untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.

Kehadiran TNI dalam Karya Bakti tersebut sebagai bagian dari kepedulian TNI diwilayah tanggung jawabnya. Kegiatan seperti itu, disamping memiliki nilai program teritorial, tentunya dapat dijadikan sebagai bagian dari ibadah anggota yang melaksanakan karya bakti tersebut.

Sementara itu, Heri (51 th) salah satu warga desa setempat turut  menyampaikan  pembangunan Jalan Rabat dan Pembangunan Drainase merupakan kebutuhan masyarakat karena merupakan sarana satu-satunya di daerahnya.

“Saya ucapkan terima kasih kepada TNI yang telah membantu kegiatan pembangunan ini. Semoga Allah SWT membalas budi baik bapak – bapak TNI sekalian” tutur Heri.

 

Penulis : Jefry