Pemerintah Diminta Evaluasi Menyeluruh Ledakan di PT ITSS, Anwar Hafid: Nyawa Karyawan di atas Segalanya!

oleh -
oleh
Anggota DPRD RI, H. Anwar Hafid meminta pemerintah untuk mengevaluasi menyeluruh terkait ledakan di PT ITSS yang baru saja terjadi. Dua orang buruh jadi korban ledakan tersebut. Foto: IST

PosRakyat – Anggota DPR RI asal Sulawesi Tengah, Dr. Anwar Hafid, M.Si meminta kepada pemerintah untuk melakukan evaluasi menyeluruh terhadap ledakan yang kembali terjadi di PT Indonesia Tsingshan Stainless Steel (ITSS) pada pukul 22.00 Wita pada Kamis, 13 Juni 2024.

“Pemerintah harus tegas memberlakukan segala ketentuan keselamatan kerja perlu dilakukan evaluasi menyeluruh, sehingga tidak terjadi terus – terusan seperti ini,” ujar Anwar Hafid kepada wartawan melalui pesan WhatsApp, Jumat, 14 Juni 2024.

Baca Juga: Himpunan Pemuda Alkhairaat Ajak Masyarakat Sulteng Sambut Pilkada Serentak 2024 dengan Damai

Baca Juga: Peluncuran Jingle dan Maskot Pilkada 2024, KPU Tolitoli Datangkan Artis Ona Hethahura

Mantan Bupati Morowali dua periode ini menegaskan, bahwa nyawa karyawan harus menjadi hal utama dalam operasional perusahaan, sehingga harus menjadi perhatian serius pihak perusahaan PT ITSS.

“Nyawa karyawan di atas segalanya,” tegas politisi Partai Demokrat ini.

Diketahui, tungku Feronikel di PT. ITTS yang terletak dalam Kawasan PT IMIP, di Kabupaten Morowali, yang sebelumnya pernah meledak pada Desember 2023 lalu, kembali meledak sekira pukul 22.00 Wita pada 13 Juni 2024.

Ledakan kali ini menyebabkan dua orang buruh mengalami luka-luka. Kedua korban yakni Jekmaryono (80502130) dan Yudarlan (80511333). Saat ini korban dalam penanganan kesehatan di rumah sakit Bungku, kabupaten Morowali.