Selama Dua Hari Gerindra Sulteng Bagikan Takjil 3000 Dus

oleh -
oleh
Sejumlah kader Gerindra Sulteng membagikan takjil di jalan Veteran, Kota Palu, Sabtu 24 April 2021. Foto: Ist

Untuk diketahui ungkap Vivi, ribuan dus takjil yang dibagikan kepada masyarakat merupakan partisipasi pribadi seorang Longki Djanggola selaku Ketua DPD Partai Gerindra. Di mana hal ini bagian dari bentuk kepeduliannya kepada masyarakat yang sedang menjalankan Ibadah Puasa.

“Tahap pertama hari Kamis sebanyak 2000 dus, kemudian hari ini sebanyak 1000 dus takjil kami bagikan. Bapak Ketua DPD mengamanatkan kepada kami untuk membagikan kepada masyarakat. Ini inisiatif dan program rutin beliau setiap puasa,” jelas Vivi.

Ia mengatakan bahwa Partai Gerindra akan selalu hadir di tengah masyarakat dalam bentuk partisipasi sosial termasuk bagi – bagi takjil untuk masyarakat yang sedang berpuasa. Harapannya semoga takjil yang diterima oleh masyarakat dapat bermanfaat sehingga menjadi amal ibadah bagi Ketua Longki Djanggola dan semua kader Gerindra di bulan yang penuh berkah ini. ***

Penulis: Bob