Tak Main-Main, Rusia Akan Luncurkan Rudal Nuklir Antarbenua

oleh -
oleh
Ilustrasi

PosRakyat – Rusia akan luncurkan Rudal Balistik antarbenua Sarmat, yang telah diuji saat musim gugur beberapa waktu lalu. Diketahui, kemampuan rudal nuklir itu dapat menjangkau Amerika Serikat (AS).

Dikutip dari berbagai sumber, pada Sabtu 23 April 2022,  Kepala Badan Antariksa Roscosmos, Dmitry Rogozin mengatakan penetapan target untuk rudal baru itu sangat ambisius.

“Kami berencana melakukannya paling lambat musim gugur,” tuturnya kepada saluran TV Rossiya 24, dikutip dari Al Jazeera.

Dilapor Rusia, bahwa peluncuran uji coba pertama Sarmat pada Rabu, 20 April. Sementara, pakar militer Barat menilai, butuh waktu yang agak lama untuk dapat digunakan.

Dikatakan Rogozin, peluncuran senjata super Rusia merupakan peristiwa bersejarah yang akan menjamin keamanan generasi Rusia selama 30-40 tahun ke depan.

Adapun rudal rudal itu nantinya bakal dikerahkan di wilayah Krasnoyarsk di Siberia, sekitar 3.000 kilometer di timur Moskow.

Rudal akan ditempatkan di lokasi yang sama serta di silo yang sama dengan rudal Voyevoda era Soviet yang hendak mereka ganti.

Rogozin menilai langkah-langkah tersebut akan menyelamatkan sumber daya dan waktu yang sangat besar.

Uji coba rudal balistik antar benua baru pekan ini dianggap Rusia sebagai momentum yang tepat bagi mereka untuk unjuk kekuatan, utamanya saat ketegangan dengan AS dan sekutunya tengah meningkat.