Mall Tatura yang Baru Dibangun 7 Lantai, Namanya Ganti NTM

oleh -
oleh
Desain bangunan NTM yang akan dibangun pada 20 Februari 2020 [Dok. CNE)

Palu, posrakyat.com – Setelah gempa bumi 28 September 2018 lalu yang melululantakan Mall Tatura dan ribuan bangunan lainya, tahun 2020 ini Mall Tatura dibawah naungan PT. Citra Nuansa Elok (CNE) akan dibangun lagi setinggi 7 lantai.

Hal tersebut terungkap dalam pemaparan Direktur Utama PT. CNE, Mohammad Sandiri dan para direksi PT. CNE di Kantor DPRD Kota Palu, Sulawesi Tengah Rabu siang 19 Februari 2019.

Sebelumnya nama pusan perbelanjaan modern itu bernama Mall Tatura namun tahun ini akan berganti nama menjadi New Tatura Mall (NTM) Palu, lokasinya tetap sama di Jalan Emy Saelan, Kota Palu.

“Pembangunan NTM akan menelan biaya sebesar Rp379,2 miliar,” kata Direktur Utama di hadapan sejumlah Anggota DPRD Palu.

Pemaparan di DPRD Kota Palu menyusul akan dilakukannya peletakan batu pertama yang rencana akan berlangsung Kamis 20 Februari 2020 di lokasi.

Direktur menjelaskan detail anggaran pusat perbelanjaan modern di Kota Palu itu meliputi, lapangan Rp1 miliar, pekerjaan struktur Rp124,2 miliar, pekerjaan arsitektur sebesar Rp117,1 miliar, pekerjaan MEP Rp91,5 miliar, perizinan dan lain-lain sebesar Rp4 miliar. Termasuk bunga masa kontruksi sebesar Rp41,2 miliar lebih.