PosRakyat – Jembatan Buluri Kota Palu yang di bangun kembali oleh BPJN Sulteng kini dinyatakan rampung dan sudah bisa dilalui kembali, Jumat, 1 November 2024.
Sebelumnya akses jembatan tersebut sempat terganggu karena amblas akibat curah hujan tinggi pada April 2023 lalu.
Hari ini, melalui Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Sulawesi Tengah, Direktorat Jenderal Bina Marga, telah meresmikan pembukaan lalu lintas di Jembatan Buluri I dan II Kota Palu, Sulteng.
Baca Juga: Kampanye Tertutup Cudy – Agusto, Muharram Nurdin Ingatkan Masyarakat Bahaya Politik Uang di Parimo
Baca Juga: Irigasi Salugan Tidak Mengalir Maksimal; Petani Gunakan Sambungan Pipa untuk Mengaliri Sawah
Sejumlah tokoh penting dari berbagai instansi pemerintahan di Sulteng terlihat ikut menghadiri peresmian jembatan tersebut.
Diketahui, jembatan Buluri ini merupakan akses penghubung utama kota Palu dan kabupaten Donggala Sulawesi Tengah juga Sulawesi Barat.
Kepala BPJN Sulawesi Tengah, Dadi Muradi, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung penyelesaian proyek ini, yang meliputi BPTD Kelas II Sulteng, Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah, serta Dinas Perhubungan Kota Palu.
“Alhamdulillah, berkat kerjasama semua pihak, pembangunan ini bisa rampung dan kini Jembatan Buluri I dan II siap digunakan kembali, memperlancar arus lalu lintas dan meningkatkan kenyamanan pengguna jalan,” ucap Dadi Muradi.