Tanah Longsor Putuskan Ruas Jalan Togulu-Tentena: BPJN Sulteng Segera Bangun Jembatan Darurat

oleh -
oleh
Tanah longsor terjadi di ruas jalan Togulu-Tentena tepatnya di Desa Watuwau, Poso, Kamis, 23/1. Foto: Ist

PosRakyat — Bencana tanah longsor terjadi di ruas jalan Togulu-Tentena pada STA 5+400, tepatnya di Desa Watuwau, yang merupakan jalur utama Trans Sulawesi.

Longsor ini terjadi akibat hujan deras yang mengguyur kawasan tersebut sejak sore hingga pagi hari, Kamis (23/1). Akibatnya, akses jalan terputus total.

Baca Juga: Kades Labuanlobo Diduga Selewengkan Dana BLT, Tandatangan Warga Dipalsukan

Baca Juga: Ketua SMSI Sulteng Mahmud Mattangara Kukuhkan Pengurus SMSI Poso: Perkuat Media Siber untuk Tangkal Hoaks

Diketahui, ruas jalan Trans Sulawesi tersebut merupakan tanggungjawab PPK 4.1, Satuan Kerja (Satker) Pelaksana Jalan Nasional (PJN) Wilayah 4, Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Sulawesi Tengah.

Sementara, Kepala BPJN Sulteng, Dadi Muradi, saat dihubungi media ini Kamis siang, 23/1, mengakatan pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak lalu lintas (Lantas) untuk mengalihkan kendaraan ke jalur alternatif berupa jalan desa.