PosRakyat – Wakil Gubernur Sulawesi Tengah, dr. Reny A. Lamadjido, Sp.PK., M.Kes, meninjau kesiapan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Undata dalam mendukung pelaksanaan program BERANI Sehat, Selasa (11/3).
BERANI Sehat adalah program unggulan yang memungkinkan masyarakat Sulawesi Tengah mendapatkan layanan kesehatan hanya dengan menunjukkan KTP, tanpa terkendala status kepesertaan BPJS Kesehatan. Dengan program ini, warga tetap berhak mendapat pelayanan meski belum terdaftar sebagai peserta BPJS atau dalam kondisi status kepesertaannya tidak aktif akibat tunggakan iuran.
Dalam kunjungan tersebut, Wagub Reny menegaskan bahwa RSUD Undata harus memberikan pelayanan terbaik kepada setiap pasien tanpa diskriminasi. Ia juga menekankan pentingnya standar operasional prosedur (SOP) yang jelas di Instalasi Gawat Darurat (IGD), termasuk durasi waktu tunggu pasien serta mekanisme rujukan ke ruang rawat inap agar pasien dalam kondisi kritis dapat segera ditangani dengan cepat dan tepat.
Baca Juga: Kejari Tolitoli Tetapkan Kades Pagaitan Tersangka Dana Desa: Kerugian Negara Ratusan Juta Rupiah
Baca Juga: Pemprov Sulteng Terima 100 Al-Qur’an untuk Program “Sulteng Mengaji”
“Jangan sampai ada pasien yang terlambat ditangani karena ketidakjelasan prosedur. Semua harus memiliki patokan waktu yang jelas demi menyelamatkan nyawa,” tegasnya.






