10 Simpul Relawan di Parimo Alihkan Dukungan ke Cudy – SAH

oleh -
oleh
Sepuluh simpul relawan di Parimo mengalihkan dukungan ke pasangan Rusdy Mastura -Sulaiman Agusto Hambuako, di Pilgub Sulteng 2024. FOTO: IST

PosRakyat – Pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura dan Sulaiman Agusto Hambuako (Cudy-SAH) mendapatkan pendukung baru dari 10 simpul relawan di Kabupaten Parigi Moutong (Parimo).

10 simpul relawan tersebut sebelumnya adalah pendukung dari salah satu kandidat di Pilgub Sulteng tahun ini. Namun karena satu dan lain hal mereka mengalihkan dukungannya ke kandidat pasangan Cudy-SAH.

Baca Juga: Gubernur Cudy Paparkan Sejumlah Prestasi dan Program Unggulan kepada Kepala Desa se Sulteng

Baca Juga: Pasagan Rusdy Mastura-SAH Jalani Pemeriksaan Kesehatan di RSUD Undata Palu: Hasilnya Baik

Dalam keterangan tertulis mantan Ketua Presidium 10 simpul relawan itu, Moh. Syarif Damar, SE, Senin, 2 September 2024, mengatakan eks gabungan relawan itu telah bersepakat untuk memenangkan pasangan dengan tagline Sagganipa di Pilgub Sulteng 2024.

Syafii Damar atau Apik mengatakan, bahwa ada tiga alasan dasar sehingga 10 simpul relawan tersebut kemudian memutuskan untuk mengalihkan dukungannya.