Forum Silaturahmi Kamtibmas Donggala, Dalam Rangkaian HUT Bhayangkara ke 73

oleh -
oleh
Foto: Istimewa

Donggala, Posrakyat.com – Polres Donggala mengadakan Forum silaturahmi kamtibmas pada hari Selasa 25 Juni 2019, sekitar pukul 13.40 Wita di Gedung Oasis Convention Hall, di Kelurahan Tanjung Batu, Kecamatan Banawa, Donggala, Sulawesi Tengah.

Kegiatan bertujuan untuk meningkatkan sinergitas agar tercipta suasana yang aman damai dan sejuk.

Acara dimulai dengan pembukaan membaca ayat suci Al Qur’an.

Kapolres Doggala AKBP S. Ferdinand mengatakan, berterima kasih pada bapak bupati Donggala yang sempat hadir dalam acara itu.

“Acara ini merupakan forum silaturahmi kamtibmas, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan sinergitas dalam hal mendukung tugas pokok kepolisian yaitu menjaga situasi kamtibmas di wilayah Kabupaten Donggala,” jelasnya.