Donggala, Posrakyat.com – Berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh Polres Donggala dalam peringatan HUT Bhayangkara ke 73.
Salah satunya adalah hari ini rabu (26/6/19) melakukan anjangsana ke Panti Asuhan Al-Ashar di Kelurahan Ganti Kec Banawa Kab Donggala.
Adapun jumlah anak dipanti tersebut 32 orang anak, 19 orang laki-laki dan 13 orang perempuan yang diasuh oleh bapak Ruslan.
Dalam anjang sana tersebut Kapolres Donggala AKBP S.Ferdinand Suwarji yang diwakili oleh Kabag Ren Kompol Margianta berkenan memberikan bantuan berupa paket sembako didampingi Ketua Pengurus Bhayangkari Cabang Donggala yang diwakili ibu wakil ketua, Ibu Abubakar Djafar yang juga berkenan menyerahkan sejumlah paket sembako ke Panti asuhan Al-Ashar yang diterima langsung oleh pengasuh panti asuhan bapak Ruslan.