Reynhard Sinaga, WNI Pelaku Pemerkosaan Terbesar Dalam Sejarah Inggris

oleh -
oleh
ilustrasi pemerkosaan (Foto : Istimewa)

Polisi menduga ada sekitar 190 korban pemerkosaan termasuk 48 yang dihadirkan di persidangan. 70 korban lainnya belum dapat diidentifikasi. Dari 48 korban tersebut, terdapat 26 orang yang berstatus pelajar.

Para korban merasa sangat geram dengan tindakan buas sang pelaku.

“Tak ada hukuman penjara yang setimpal dengan apa yang telah ia lakukan terhadap saya,” kata seorang korban.

“Saya tidak pernah mengalami pengalaman seburuk ini dalam hidup saya dan saya tidak tahu bagaimana cara mengatasinya. Saya didiagnosis mengalami depresi parah dan diberi obat antidepresi. Saya juga mulai mengikuti konseling,” cerita salah seorang korban.

Terkait kasus ini, Kementerian Luar Negeri Indonesia juga turut menangani kasus ini sejak Reynhard tertangkap pada 2017 silam.

“KBRI London telah melakukan penanganan kasus WNI atas nama Reynhard Tambos Maruli Tua Sinaga (Reynhard Sinaga/RS) sejak tahun 2017-2020,” kata Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia dan Badan Hukum Indonesia, Judha Nugraha, dalam keterangannya kepada wartawan, Selasa (7/1/2020).

 

Editor : ZF